MENGHADIRKAN HADIRAT ALLAH

Ibadah Raya Gereja Kristen Baithani New Hope Community (GKB NHC)
Jl. Bunga Ester, Gg. Sentosa no.12, Kelurahan Beringin, Kota Medan
Pembicara: Pdt. Oc. Bangun, S.Th, M.Min.

MENGHADIRKAN HADIRAT ALLAH
Mat. 18:18-20
Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya apa yang kamu ikat di dunia ini akan terikat di sorga dan apa yang kamu lepaskan di dunia ini akan terlepas di sorga. Dan lagi Aku berkata kepadamu: Jika dua orang dari padamu di dunia ini sepakat meminta apapun juga, permintaan mereka itu akan dikabulkan oleh Bapa-Ku yang di sorga. Sebab di mana dua atau tiga orang berkumpul dalam Nama-Ku, di situ Aku ada di tengah-tengah mereka."(TB)

Surga terdiri atas 3 (tiga) tingkatan, Tingkatan pertama di isi oleh kita Manusia, Tingkatan kedua diisi oleh Malaikat Tuhan dan Iblis, dan Tingkatan ketiga adalah surga dimana Allah berada.
Jadi, bila hari-hari ini anda merasakan berkat Tuhan seakan terlambat/terhambat maka anda perlu bersepakat untuk berdoa karena berkat yang kamu inginkan ditahan oleh Iblis dan sekutunya ditingkatan yang kedua, Malaikat Tuhan yang berperang melawan Iblis tersebut maka senjata yang menjadi kekuatan Malaikat Tuhan ialah Doa yang kita panjatkan.

Keadaan manusia pada akhir zaman
2 Tim. 3:1-9
Ketahuilah bahwa pada hari-hari terakhir akan datang masa yang sukar. Manusia akan mencintai dirinya sendiri dan menjadi hamba uang. Mereka akan membual dan menyombongkan diri, mereka akan menjadi pemfitnah, mereka akan berontak terhadap orang tua dan tidak tahu berterima kasih, tidak mempedulikan agama, tidak tahu mengasihi, tidak mau berdamai, suka menjelekkan orang, tidak dapat mengekang diri, garang, tidak suka yang baik, suka mengkhianat, tidak berpikir panjang, berlagak tahu, lebih menuruti hawa nafsu dari pada menuruti Allah. Secara lahiriah mereka menjalankan ibadah mereka, tetapi pada hakekatnya mereka memungkiri kekuatannya. Jauhilah mereka itu! Sebab di antara mereka terdapat orang-orang yang menyelundup ke rumah orang lain dan menjerat perempuan-perempuan lemah yang sarat dengan dosa dan dikuasai oleh berbagai-bagai nafsu, yang walaupun selalu ingin diajar, namun tidak pernah dapat mengenal kebenaran. Sama seperti Yanes dan Yambres menentang Musa, demikian juga mereka menentang kebenaran. Akal mereka bobrok dan iman mereka tidak tahan uji. Tetapi sudah pasti mereka tidak akan lebih maju, karena seperti dalam hal Yanes dan Yambres, kebodohan merekapun akan nyata bagi semua orang.(TB)


Ibr. 10:22-25
Karena itu marilah kita menghadap Allah dengan hati yang tulus ikhlas dan keyakinan iman yang teguh, oleh karena hati kita telah dibersihkan dari hati nurani yang jahat dan tubuh kita telah dibasuh dengan air yang murni. Marilah kita teguh berpegang pada pengakuan tentang pengharapan kita, sebab Ia, yang menjanjikannya, setia. Dan marilah kita saling memperhatikan supaya kita saling mendorong dalam kasih dan dalam pekerjaan baik. Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita, seperti dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling menasihati, dan semakin giat melakukannya menjelang hari Tuhan yang mendekat.(TB)

Comments

Popular Posts