Ferryaman Laoli: Untukmu Generasi Muda Nias

Puji Tuhan.
Hari ini Jumat, 23 September 2016.
Bertemu kembali dengan Ketua DPO Generasi Muda Nias.
Dan ini beberapa wejangan yang beliau sampaikan kepada setiap kami, anggota Generasi Muda Nias (GEMA NIAS).
  1. Jadilah History Maker (pembuat sejarah) bukannya jadi sejarah. Dimulai dari hal sederhana yakni memimpin diri sendiri.
  2. Fokuslah pada hal yang menjadi tujuanmu, jangan kehilangan arah, Pasang targetmu dan kerjakan hal itu.
  3. Punyailah keinginan untuk bersaing dan tingkatkan kapasitasmu, salah satunya dengan kursus. Kursus apa saja. Paling tidak, karena kita punya sumberdaya manusia yang baik di Medan ini, Mengapa tidak mulai belajar bahasa baru, seperti bahasa inggris. dan lain sebagainya.
  4. Jadilah Impact bagi sesamamu, Jadilah berkat untuk sesamu, Kerjakan integritasmu, Biarlah orang lain melihat karakter sejati yang engkau miliki.
  5. Terima tanggungjawab, artinya berani bayar harga. Tidak hanya nama saja yang terpampang dalam struktur. Kerjakan bagianmu. Sukseskan apa yang menjadi tujuan kita, ketika hendak membuat acara apapun.
  6. Jadilah yang paling unggul, Jadilah yang terdepan, Jangan mau ketinggalan.
  7. Mulai bangun kebiasaan baru yakni dengan membaca buku. Pasang target, tiap bulan ada satu buku yang sudah diselesaikan.
  8. Tenggang rasa perlu, namun demikian juga mampu mengambil keputusan untuk menegakkan aturan dengan tegas.
  9. Kita butuh kualitas bukan kuantitas.
  10. Kamu seperti yang kamu pikirkan. Bangun masa depanmu, mulai detik ini juga, dengan merubah kebiasaan lama yang tidak baik, dan membangun hal baik yang berguna untuk kelangsungan hidupmu dimasa yang akan datang. Kesuksesan tidak datang dalam sekejap. Semuanya mesti ikut proses.
  11. Tingkatkan kepedulian diantara sesama anggota Generasi Muda Nias.
  12. Haruslah saat teduh dijalankan agar Hubungan Pribadi dengan Tuhan baik, maka Hubungan Pribadi dengan Sesama pun. ikut baik juga, Sehingga kita dapat peka terhadap saudara kita di dalam Generasi Muda Nias.
  13. Lekas tinggalkan zona nyaman,
  14. Semua itu pilihan, Pilihlah yang terbaik. Jangan salah menentukan pilihan. Bisa fatal akibatnya.
  15. Belajarlah untuk tunduk dan taat pada otoritas. Jangan keras kepala!
  16. Orang Jujur, mau dipakai Tuhan.
  17. Apa karya nyata yang sudah engkau kerjakan?
  18. Bangun ketersalingan di dalam Generasi Muda Nias, Saling mendukung, saling menguatkan, saling memberi semangat dan dorongan untuk terus maju dan berkembang, Jadikan orang disekitarmu lebih baik dari dirimu (tandanya kamu orang yang berhasil menjadi pemimpin).
  19. Jangan biarkan perbedaan tempat untuk beribadah mengaburkan rasa persaudaraan diantara kita (Generasi Muda Nias).
  20. Tegakkan peraturan.
  21. Jadilah teladan bagi sesamamu.
Di akhir rapat dan liau dan ia menanyakan mengenai skripsi yang belum dikerjakan. Dan saya menceritakan kronologis kejadiannya. Dan beliau mengerti.
Beliau menganjurkan kepada saya, agar mendoakan para dosen saya tersebut. Kalo perlu Doa dan Puasa demi keinginanku yang kepengen cepat tamat.

Comments

Popular Posts